Sabtu, 20 Maret 2010

Vanbook P1N-45116

Dipameran Mega Bazaar 07/03/10 kemarin, gw beli Netbook Advance seri P1N-45116 dengan spesifikasi Prosesor Intel Pinetrail N450 1.66Ghz, 1GB DDR2, 160GB SATA, Wi-Fi, WebCam dan kelebihan lainnya yaitu baterenya bisa tahan s/d 7,2 jam. Dari pengalaman selama 2 hari ini kelebihannya yaitu harga jualnya pas dikantong yang hanya 2,55 juta dengan mendapat bonus keyboard protector dan Flash disk 1GB, keypad cukup empuk dan lebar, touchpad ada kelebihan dimana gw bisa zoom atau rotate gambar dengan cuma menggeser jari tangan. kekurangannya yaitu, udah 3 kali dari kemarin ni barang ujug2 hang, berikut adalah spek nya (tapi jangan harap nyari diwebsitenya Advan bisa ketemu :((
Platform: Netbook
Processor Type: Intel Atom Processor
Processor Onboard: Intel® Atom™ Processor N450 (1.66 GHz, Cache 512 KB)
Chipset: Intel NM10
Standard Memory : 1 GB DDR2 SDRAM PC-5300
Video Type:  Intel® Graphics Media Accelerator 3150 256 MB (shared)
Display Size: 10.2" WSVGA LED
Display Max. Resolution: 1024 x 600
Display Technology: Standard LED
Audio Type:  Integrated
Speakers Type: Integrated
Floppy Drive: Optional
Hard Drive Type:160 GB SATA 5400 RPM
Optical Drive Type: Optional
Modem: Optional
Networking: Integrated
Network Speed:10 / 100 Mbps
Wireless Network Type: Integrated
Wireless Network Prot: IEEE 802.11b, IEEE 802.11g
Wireless Bluetooth: Optional
Keyboard Type: QWERTY 82 keys
Input Device Type: Touch Pad
Slot Provided: Optional
Card Reader Provided : SD, MMC
Interface Provided:3x USB 2.0, VGA, LAN, Audio
Camera: 1,3 Mega Pixel  Webcamera 

O/S Provided: Kosong
Battery Type:  Rechargeable Lithium-ion Battery
Power Supply:  External AC Adapter
Dimension (WHD): 264 x 180 x 20 mm
Weight: 1.25 kg
Standard Warranty    1-year Limited Warranty by Authorized Distributor
 
Waktu dicoba ni barang sering hang dah 3x, jadi gw kudu matiin dari tombol power trus di-onkan lagi. kekurangan yang lain yaitu panas yang dikeluarkan lumayan juga, dicek pake thermal control suhunya mencapai 74 derajat setelah pemakaian 2 jam... waduuh...cape juga nih, tidur dulu ahh.. entar besok dilanjut lagi sambil coba modem paketannya

Kamis, 11 Maret 2010

Modem D-Link DWM-151

Kali ini gw coba paketan Vanbook gw yaitu modem 3G Merk D-Link dengan dibundle kartu Telkomsel Flash dengan harga 450rb (harga normal katanya 700ribuan). Menurut yang jual setelah diaktifkan bisa dapat bonus pemakaian selama 6 bulan dengan pemakaian maksimal 300MB/bulan. Sebetulnya sih kalo sinyal 3G ditempatmu bagus ngga ada masalah, tapi kalo cuma dapat sinyal GSM (GPRS, EDGE) harus banyak ngusap2 dada, dan sediain kopi agak banyak soalnya waktu tunggunya lumayan lama juga.
Inilah dia hasil test dari www.speedtest.net
Gambar paling atas adalah hasil test di daerah Sentral Senayan 2. hasil ping, download dan upload test menunjukan kecepatan yang tidak seperti yang diharapkan oleh sebuah modem HSDPA dengan sinyal 5 bar (100%). Sedangkan hasil test dibawahnya yang dilakukan dirumah dengan mendapat sinyal WCDMA. hasilnya lebih parah lagi (dengan kekuatan sinyal 4 bar atau sekitar 90%).

Jadi, kesimpulannya adalah menurut gw gembar-gembor modem EVDO dan HSDPA yang bisa mendownload file "upto" 7,2 Mbps adalah tipuan belaka. Kenyataannya semuanya tergantung operator /data provider nya sendiri yang bisa menyediakan kecepatan data sesuai dengan spesifikasinya (tidak tergantung traffic atau yg lain)... Pembeli banyak ketipu dengan kata2 UPTO. kenapa yang di iklan ngga pakai kata Average atau yang lebih menggambarkan kenyataan ya?